Besok, Dirwan Dikonfrontir dengan Nesyawati
Ke MK Bakal Dikawal Polisi
Senin, 24 Januari 2011 – 16:55 WIB

Besok, Dirwan Dikonfrontir dengan Nesyawati
JAKARTA -Kuasa Hukum mantan calon bupati (cabup) Bengkulu Selatan Dirwan Mahmud, Muspani, membenarkan kliennya besok (25/1) dipanggil Majelis Kehormatan Hakim (MKH) untuk dikonfrontir dengan Nesyawati Arsyad dan Zaimar terkait dugaan suap terhadap hakim konstitusi Arsyad Sanusi. Menurut penuturan Muspani, Dirwan Mahmud datang ke MK dengan kawalan petugas kepolisian Polres Lampung Selatan setelah sebelumnya sudah berkoordinasi dengan Mahkamah Konstitusi. Pasalnya, Dirwan saat ini ditahan polisi dalam kasus dugaan kepemilikan narkoba.
“Jadi benar, Besok beliau (Dirwan, red) dipanggil ke MK untuk dikonfrontir denga Nesya dan Zaimar. Kamu datang aja,” kata kuasa hukum Dirwan Mahmud, Muspani saat dikonfirmasi JPNN via ponsel, Senin (24/1).
Dijelaskan Muspani, dirinya selaku kuasa hukum Dirwan Mahmud sudah mendapat pemberitahuan dari MK tentang pemanggilan kliennya untuk dikonfrontir dengan putri hakim konstitusi Arsyad Sanusi itu seminggu sebelumnya. “Saya sudah mendapat pemberitahuannya seminggu yang lalu,” katanya lagi
Baca Juga:
JAKARTA -Kuasa Hukum mantan calon bupati (cabup) Bengkulu Selatan Dirwan Mahmud, Muspani, membenarkan kliennya besok (25/1) dipanggil Majelis
BERITA TERKAIT
- Bukan Hanya Guru Honorer yang Tunjangannya Naik 100%, Alhamdulillah
- Pegadaian Turut Wujudkan Keberlanjutan Energi & Air Bersih di Batam
- BPS Ungkap Penyebab Turunnya Angka Penumpang Angkutan Udara di Kepri
- Koalisi Sipil Yakin Kepemimpinan Baru di Pertamina Bisa Perbaiki Tata Kelola Perusahaan
- Pendakian Puncak Cartensz Dihentikan Sementara Setelah 2 Pendaki Dinyatakan Tewas
- Imbas Banjir, 1.229 Warga Jakarta Mengungsi, Ada di Ruko Pinggir Jalan