Besok Guru Honorer Gagal PPPK 2021 Menggelar Aksi Demonstrasi Jilid 5, Ini 4 Tuntunannya

jpnn.com, JAKARTA - Forum Guru Honorer Negeri Lulus Passing Grade Seluruh Indonesia (FGHNLPSI) akan menggelar aksi unjuk rasa jilid 5.
Aksi yang rencananya digelar Kamis, 27 Januari 2022 dipusatkan di depan gedung DPR RI, Senayan, Jakarta.
Ketum FGHNLPSI Heti Kustrianingsih mengatakan mereka tidak akan pernah berhenti berjuang sebelum pemerintah memberikan regulasi.
Mereka sudah mengikuti permintaan Mendikbudristek Nadiem Makarim untuk mengikuti seleksi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).
Namun, ternyata tidak juga berhasil karena formasinya terbatas.
"Dua kali berturut-turut kami ikut tes PPPK, tetapi hasilnya apa, kami tetap kalah ranking dengan guru besertifikasi pendidik," kata Heti kepada JPNN.com, Rabu (26/1).
Yang membuat Heti dan kawan-kawannya resah ialah Nadiem tetap meminta ikut tes PPPK guru tahap 3.
Sementara, jaminan ada formasi tidak diberikan pemerintah.
Guru honorer yang gagal PPPK 2021 akan menggelar aksi jilid 5 di depan gedung DPR RI dengan membawa empat tuntutan.
- 5 Berita Terpopuler: Tes PPPK Tahap Dua Dimulai, Honorer Kesulitan Cetak Kartu Ujian, Presiden Sampai Turun Tangan
- PPPK 2024 yang Baru Dilantik Jangan Sok Tahu, Begitu Pesan Pak Totok
- Gaji sebagai Honorer Langsung Dihentikan, tetapi Bikin Senang
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya