Besok, Jokowi Lantik Tito jadi Kapolri
Selasa, 12 Juli 2016 – 19:56 WIB

Komjen Tito Karnavian. Foto: dok.JPNN
jpnn.com - JAKARTA—Presiden Joko Widodo akan melantik Komjen Tito Karnavian sebagai Kapolri, besok (13/7). Pelantikan akan dilaksanakan di Istana Negara.
“Besok jam 14.00 akan diadakan pelantikan Pak Tito,” ujar Mensesneg Pratikno di kompleks Istana Negara, Jakarta, Selasa (12/7).
Sejauh ini, Tito masih menjabat sebagai Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT). Namun, Presiden memilihnya untuk menggantikan posisi Jenderal Badrodin Haiti sebagai Kapolri.
Baca Juga:
Badrodin akan memasuki masa pensiun pada 24 Juli mendatang. Pratikno mengatakan, belum ditentukan pengganti Tito di BNPT.
“Belum besok. Besok pelantikan Kapolri saja,” pungkas Pratikno. (flo/jpnn)
JAKARTA—Presiden Joko Widodo akan melantik Komjen Tito Karnavian sebagai Kapolri, besok (13/7). Pelantikan akan dilaksanakan di Istana
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Yayasan Jiva Svastha Nusantara Gelar Seminar Edukasi Higienitas Air Minum
- Komnas HAM Temukan Sejumlah Masalah dalam RUU TNI
- Tim 8 Prabowo Yakin Kopdes Merah Putih Bisa Melepaskan Petani dari Praktik Tengkulak
- Bukber Pegawai Kemensos, Gus Ipul Serukan Solidaritas dan Kepedulian ke Sesama
- Berpedoman Pada Prinsip 5T, TASPEN Pastikan Pembayaran THR 2025 Bakal Tepat Waktu
- Mudik Gratis Semarang-Kalimantan, Kuota 675 Penumpang, Amankan Tiketnya!