Besok, Komisi III DPR Bahas Pergantian Pimpinan KPK

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Komisi III DPR RI, Aziz Syamsudin mengatakan, komisi yang dia pimpin besok akan langsung membahas pergantian pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Hal ini disampaikan Aziz, usai memimpin rapat pleno Komisi III DPR, yang menetapkan jadwal kegiatan komisi dengan mitra kerja di pemerintah. Disebutkan, pergantian pimpinan KPK masuk dalam pembahasan prioritas Komisi III.
"Soal pergantian pimpinan KPK, besok langsung RDPU (Rapat dengar pendapat umum) dengan berbagai narasumber yang memasukkan data. Kita undang mereka siang," kata Aziz ditemui di Gedung DPR RI, Jakarta, Senin (3/11).
RDPU ini diselenggarakan untuk mendengar masukan dalam kaitan pergantian pimpinan KPK. Di antaranya soal pandangan publik atas dua nama yang lolos seleksi tim seleksi pemerintah, yakni Busyro Muqoddas dan Robby Arya Brata.
Terkait usulan agar pergantian Busyro Muqoddas dilakukan serentak tahun 2015, mengingat empat pimpinan lain seperti Abraham Samad, Bambang Widjojanto, Zulkarnaen dan Adnan Pandu Praja juga habis masa tugasnya, Aziz mengaku usulan itu akan dibicarakan dalam rapat pleno.
"Mekanismenya kita terima dulu masukan narsum untuk dibahas dalam pleno komisi III. Kemudian mendengar keputusan fraksi-fraksi tertulis seperti apa," jelas Aziz. (fat/jpnn)
JAKARTA - Ketua Komisi III DPR RI, Aziz Syamsudin mengatakan, komisi yang dia pimpin besok akan langsung membahas pergantian pimpinan Komisi Pemberantasan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung
- Terungkap! Ade Bhakti Satu-satunya Camat yang Menyuap Mbak Ita
- Peringatan Hari Kartini, UICI Meluncurkan PMB Bacth 9
- Praktisi Hukum Nilai Marcella dan Ary Bakri tak Layak Disebut Advokat