Besok Komisi III Panggil KPK, Polri, Kejagung
Selasa, 17 November 2009 – 20:43 WIB
JAKARTA-- Rencananya, Rabu (18/11) besok seluruh pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Kapolri Jenderal Pol Bambang Hendarso Danuri dan Jaksa Agung Hendarman Supandji, akan memberikan penjelasan di hadapan Komisi III DPR terkait kasus Bibit Samad Rianto dan Chandra M Hamzah.
Rencananya pimpinan tiga intitusi hukum itu akan dikonfrontir oleh para wakil rakyat di Senayan sekitar pukul 10.00 Wib. ''Oya, jam sepuluh. Tiga penegak hukum dipanggil," ujar Jaksa Agung Hendarman Supanji, Selasa (17/11) petang tadi.
Hendarman sendiri mengaku siap hadir dalam acara itu. Dirinya akan menjelaskan semuanya, termasuk masalah rekomendasi Tim 8 yang dipimpin Adnan Buyung Nasution itu. ''Pendapat saya, kalau dipanggil DPR saya sampaikan,'' ujarnya, terkait tanggapannya mengenai rekomendasi tim yang sudah berakhir masa tugasnya itu.
Hanya saja, Hendarman tidak mau menjelaskan apa kiranya materi yang akan dia sampaikan di hadapan Komisi III DPR. ''Tunggu saja tanggal mainnya,'' ujarnya singkat. (zul/JPNN)
JAKARTA-- Rencananya, Rabu (18/11) besok seluruh pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Kapolri Jenderal Pol Bambang Hendarso Danuri
Redaktur & Reporter : Soetomo
BERITA TERKAIT
- Indonesia Punya 106 Ribu Apoteker, 60 Persennya Terkonsentrasi di Jawa
- Banjir Rob Berpotensi Terjadi di Wilayah Ini, BMKG Imbau Masyarakat Waspada
- Ruang Amal Indonesia dan ZIS Indosat Segera Buka Program Amal Vokasi di KITB
- Said PDIP: Ibu Megawati Memang Tulus Bilang Terima Kasih kepada Prabowo, MPR, dan Rakyat
- Kuasa Hukum Tepis Isu Miring Terkait Eks Dubes RI untuk Nigeria Usra Hendra Harahap
- RI 36 Berulah di Jalan, Nusron Wahid Sindir Netizen yang Salah Sasaran