Besok Korban Kecelakaan Pesawat Polri Tiba Di Jakarta
Kamis, 28 Oktober 2010 – 19:32 WIB

Besok Korban Kecelakaan Pesawat Polri Tiba Di Jakarta
JAKARTA--Tim evakuasi Disaster Victim Identification (DVI) Polri berhasil mengidentifikasi tiga dari lima jenazah anggota polri yang tewas dalam kecelakaan pesawat milik Polri di Nabire Papua. Tiga penumpang yang telah teridentifikasi itu adalah pilot pesawat AKP Irwan dan dua kru pesawat Briptu Saiful Bachri dan Ipda M Amri. Sementara dua jenazah lainnya diduga Co Pilot Iptu Bayu dan Briptu H Rianto namun belum teridentivikasi mengingat kondisi jenazah yang rusak dan susah dikenali. ‘’Lokasi jatuhnya pesawat telah diamankan oleh polres. Untuk mencapai TKP menggunakan speed boat,’’tambahnya. Sebelumnya pesawat jenis Skytruck ini ditugaskan mengirimkan bantuan ke Waisor sepekan terakhir. Pesawat ini menempuh ute Jakarta-Maksasar-Ambon-Sorong-Nabire-Sentani pulang pergi.
‘’Telah berhasil diidentifikasi terhadap tiga korban yakni AKP Irwan, Ipda Amri dan Briptu Saiful, dua korban lagi sedang diupayakan diidentifikasi oleh dokter,’’ ujar Kadiv Humas Polri Irjen (pol) Iskandar Hasan melalui siaran persnya Kamis (28/10)petang. Disebutkan pihaknya berencana membawa pulang seluruh jenazah itu ke Jakarta Jumat (29/10). Iskandar menyebut pihaknya mengalami kesulitan untuk mengevakuasi bangkai pesawat serta barang-barang lainnya karena lokasi kecelakaan di daerah rawa-rawa.
Baca Juga:
‘’Lokasi jatuhnya pesawat di rawa-rawa sehingga menyulitkan evakuasi dan pengumpulan barang-barang, tapi ditemukan tiga dari empat revolver milik kru,’’ tambahnya. Namun demikian tim investigasi masih terus melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab utama kecelakaan yang awalnya disimpulkan akibat cuaca buruk.
Baca Juga:
JAKARTA--Tim evakuasi Disaster Victim Identification (DVI) Polri berhasil mengidentifikasi tiga dari lima jenazah anggota polri yang tewas dalam
BERITA TERKAIT
- Kronologi Penerbitan Izin Hibisc Fantasy Puncak, Jaswita Kacau
- Eks Anggota DPRD Jateng Kembalikan Uang Korupsi Rp 2,3 Miliar
- Ketua K2 Palembang Desak Menpan-RB Kaji Ulang Penundaan Pengangkatan CASN
- Setelah Mentan Temukan Minyakita Disunat, Polda Sumsel Gelar Sidak ke Pengecer
- Gubernur Herman Deru Dukung Rencana Pengembangan & Peningkatan Produksi PTBA
- Pemprov Sumsel Gelar Rapat Bahas Substansi Raperda RTRW Kabupaten Muara Enim