Besok PLN Punya Dirut Baru

jpnn.com - JAKARTA - Masa tugas Nur Pamudji sebagai direktur utama PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) bakal berakhir besok (23/12). Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) pun telah menyodorkan tiga nama calon dirut PLN ke Tim Penilai Akhir (TPA).
Menurut Sekretaris Kementerian BUMN, Imam A Putro, pihaknya sudah menyiapkan rancangan surat keputusan (SK) tentang penunjukan dirut PLN. "SK-nya ada, tapi masih kosong nunggu Tim Penilaian Akhir," ujarnya di kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Senin (22/12).
Sebelumnya dikabarkan bahwa ada lima nama calon dirut PLN. Namun, jumlah itu mengerucut pada tiga nama saja.
Dari tiga kandidat calon dirut PLN, dua di antaranya adalah Sofyan Basyir yang kini menjadi dirut BRI dan Milawarma yang kini memimpin PT Bukit Asam (PTBA) Milawarma. Namun, Imam tak mau berspekulasi soal itu.
"Tanya dong sama Pak Emil (Milawarma). Kalau nama itu tadi (Sofyan Basyir) ada di lima kandidat awal," beber dia.
Lalu kapan nama dirut PLN baru akan diumumkan? "Besok siang," jawabnya.(chi/jpnn)
JAKARTA - Masa tugas Nur Pamudji sebagai direktur utama PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) bakal berakhir besok (23/12). Kementerian Badan Usaha
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Krakatau Steel Genjot Produksi Baja Tahan Gempa
- Membaca Ulang Arah Industri Baja Nasional Lewat Kasus Inggris
- Hari Ini Pemprov DKI Gratiskan Tarif Transjakarta Khusus Untuk Perempuan
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar