Besok, Relawan Jokowi Gelar Kegiatan Serentak di Area CFD
Uki menerangkan saat ini Tim Sahabat Rakyat Tetap Jokowi telah mendeklarasikan dukungannya kembali pada Jokowi untuk maju dalam pilpres 2019 mendatang dan kali ini Sahabat Rakyat bukan saja fokus di Kawasan Timur Indonesia, namun telah membangun infrastruktur jaringannya hingga ke seluruh Indonesia.
“Kegiatan ini merupakan ajang silaturrahim di antara relawan Sahabat Rakyat di enam kota sekaligus menjadi aksi simpatik,” terangnya.
“Ajang ini adalah ajang silaturahim dan digelar bersamaan CFD di kota enam kota untuk lebih memperkuat relasi sosial pada masyarakat,” sambung dia.
Uki menambahkan dalam kegiatan tersebut, Sahabat Rakyat Tetap Jokowi juga merencanakan akan melakukan pembagian baju kaos Sahabat Rakyat kepada warga sedang melakukan aktivitas olah raga di area CFD.
“Ini menjadi momen yang bagus untuk menjalin persahabatan serta silaturrahim masyarakat simpatisan dan relawan Jokowi,” pungkasnya. (jpnn)
Relawan dan Simpatisan Jokowi yang tergabung dalam tim Sahabat Rakyat Indonesia Tetap Jokowi menggelar kegiatan silaturrahim sambil berolahraga di area CFD.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menteri SYL Sampaikan Arah Kebijakan Pertanian Kementan Pada 2021
- Harga Kedelai tak Stabil, Mentan Syahrul Yasin Limpo Langsung Lakukan Ini
- Kementan Ungkap 10 Provinsi Produsen Jagung Terbesar Indonesia
- Realisasi RJIT Ditjen PSP Kementan di Kabupaten Bandung Melebihi Target
- Mentan SYL Tingkatkan Produksi Pertanian di Sulawesi Utara
- Covid-19 Tantangan Bagi Kementan untuk Penyediaan Pangan, Mohon Doanya