Besok, Reza Arap Bakal Diperiksa Terkait Duit Rp 1 Miliar dari Doni Salmanan

jpnn.com, JAKARTA - Penyidik Bareskrim Polri akan memeriksa YouTuber Reza 'Arap' Oktovian terkait kasus Doni Salmanan.
YouTuber ini bakal dimintai keterangan sebagai saksi terkait uang Rp 1 miliar pemberian crazy rich Bandung itu.
Reza Arab dijadwalkan menjalani pemeriksaan pada Jumat (18/3). Akan tetapi, dia mengajukan agar pemeriksaan dijadwalkan pada Kamis (17/3).
Hal itu disampaikan oleh Kasubdit I Dittipidsiber Bareskrim Polri Kombes Pol Reinhard Hutagaol.
"Bilangnya mau datang besok," kata Reinhard saat dikonfirmasi awak media, Rabu (16/3).
Namun, dia belum mengetahui pukul berapa suami Wendy Walters itu bakal hadir memenuhi panggilan.
Reza Arap merupakan salah satu figur publik yang sempat menerima uang dari Doni Salmanan.
Dia menerima saweran dari suami Dinan Nurfajrina itu saat live streaming gim Ragnarok X.
Reza Arap akan menjalani pemeriksaan terkait duit Rp 1 miliar pemberian Doni Salmanan.
- Rich Brian Nervous Live Streaming Bareng Reza Arap, Ini Sebabnya
- Honda Stylo 160 dan Reza Arap di Inclusivision Project Untuk Teman Color Blind
- Reza Arap Akui Kesulitan Lakoni Adegan Jilat Wajah Amanda Manopo
- Dijilat Reza Arap dalam Film Kupu-kupu Kertas, Amanda Manopo Bereaksi Begini
- Reza Arap Beberkan Alasan Tarik Roy CDC jadi Personel Weird Genius,Oh Ternyata
- Weird Genius Siap Manggung di DWP XV, Reza Arap Bocorkan Hal Ini