Besok, Simulasi CAT BKN di Medan

jpnn.com - JAKARTA - Badan Kepegawaian Negara (BKN) akan melakukan sosialisasi computer assisted test (CAT) di Medan, Senin (11/8). Sosialisasi yang dirangkaikan dengan launching dan simulasi CAT ini, rencananya diadakan di Kantor Regional BKN Medang.
"Launching dan simulasi CAT besok, Senin (11/8) di Medan akan dihadiri Kepala BKN juga," kata Karo Humas dan Protokol BKN Tumpak Hutabarat kepada media ini, Minggu (10/8).
Acara yang rencananya dimulai pukul 08.00 WIB ini, tidak hanya sebatas untuk masyarakat Medan saja. Sosialisasi ini juga mencakup wilayah Sumatera Utara dan Aceh.
"Jam 8 pagi besok di Kanreg BKN Medan menjadi pusat pelaksanaan simulasi. Acara ini akan dihadiri seluruh Kepala BKN se Sumut dan Aceh. Selain itu diperkirakan ada tiga ribu masyarakat bakal mengikuti simulasi CAT ini," pungkasnya. (esy/jpnn)
JAKARTA - Badan Kepegawaian Negara (BKN) akan melakukan sosialisasi computer assisted test (CAT) di Medan, Senin (11/8). Sosialisasi yang dirangkaikan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolri Jenderal Listyo Membuka Orientasi XII HIKMAHBUDHI, Candra Aditiya Nugraha: Ini Kegiatan Berskala Nasional
- Viral Ulat di Menu Makan Bergizi Gratis, Disdik Semarang Belum Terima Laporan Resmi
- Bamsoet Prihatin Muruah Pengadilan Rusak Akibat Rentetan Kasus Melibatkan Hakim
- Senin Besok, Tol Junction Palembang Ramp 2 dan 3 Beroperasi, Sebegini Tarifnya
- Razia Gabungan di Rutan Pekanbaru, Ratusan Barang Terlarang Ditemukan
- Loyal demi Negeri, Misbakhun Batal Ikut Maraton di AS