Besok, Yuddy Blusukan ke Tanjung Pinang dan Batam
jpnn.com - JAKARTA – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Yuddy Chrisnandi memang rajin blusukan ke sejumlah instansi, baik di pusat maupun daerah.
Besok (2/6), giliran sejumlah instansi penyelenggara pelayanan publik Kota Tanjung Pinang, Kepulauan Riau, yang akan didatangi.
Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangkaian kunjungan kerja ke Tanjung Pinang, untuk membuka Forum Komunikasi, Koordinasi dan Konsultasi PANRB (FORK3PANRB) yang akan diselenggarakan di di Kantor Gubernur Kepulauan Riau, Jumat (3/06).
Kepala Biro Hukum, Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian PANRB Herman Suryatman mengatakan, seperti biasanya, Menteri akan menyambangi sejumlah penyelenggara pelayanan publik. Hal itu dilakukan untuk memastikan pelayanan berjalan berjalan dengan baik.
“Rencananya, setelah mendarat, Kamis (02/06) Pak Menteri dan para Deputi, langsung akan blusukan,” ujarnya.
Di Tanjuung Pinang, lanjut Herman, lokasi yang akan dituju antara lain RSUD Tanjung Pinang, Mapolres Tanjung Pinang, Samsat Tanjung Pinang, PTSP Tanjung Pinang, Dinas Dukcapil Tanjung Pinang.
Selain itu, Yuddy juga akan menyambangi Kantor BPN Tanjung Pinang, dan Kantor Imigrasi Tanjung Pinang, imbuhnya.
Usai membuka FORK3PANRB, Jumat, (03/06), Menteri juga akan meninjau Pelindo I Tanjung Pinang, Pelabuhan Sri Bintan Pura.
JAKARTA – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Yuddy Chrisnandi memang rajin blusukan ke sejumlah instansi,
- Sidang Perdana Praperadilan Tom Lembong Digelar Hari Ini di PN Jaksel
- Prakiraan Cuaca Hari Ini 18 November, Hujan Ringan hingga Sedang di Mayoritas Wilayah Indonesia
- Berita Duka, Emmanuel Setiyono Meninggal Dunia
- TNI AL Gelar Bakti Sosial untuk Korban Terdampak Erupsi Gunung Lebotobi Laki-laki di Flores Timur
- Musim Hujan, Tetapi Kualitas Udara Jakarta Masih 20 Besar Terburuk di Dunia
- Cuaca Jakarta Hari Ini, Hujan pada Senin Malam