Beto Goncalves Ancam Posisi Spaso di Timnas Asian Games 2018
jpnn.com, PALEMBANG - Penampilan ciamik Alberto Goncalves di Sriwijaya FC berhasil menyita perhatian pelatih timnas Indonesia, Luis Milla.
Bahkan, Milla dikabarkan bakal memakai jasanya. Namun, masuknya Beto sapaan akrab Goncalves tentu mengancam posisi penyerang yang ada saat ini, Ilija Spasojevic alias Spaso.
Spaso tentu bisa saja tergeser, meskipun rumor bergabungnya Beto dengan timnas ini masih akan dipastikan dalam waktu dekat. Bagi pemain naturalisasi itu, masuk timnas bukan urusan geser-menggeser.
“Sebagai pemain bola kita ingin main di level tertinggi. Yaitu timnas. Tentu saya akan beri 100 persen di tim mana saja saya main, apalagi timnas,” ujar Beto.
Kerja kerasnya selama ini tentu terbayar jika masuk dalam timnas. Pasalnya Beto telah 14 tahun berada di Indonesia dan begitu mencintai negara ini. Keluarganya juga memberikan dukungan penuh bagi karir pemain asal Brasil itu.
“Saya jadi WNI didukung keluarga dan klub saat ini dengan penuh. Tentu kalau memang dipanggil saya akan berikan yang terbaik. Apapun itu,” tukasnya. (aja/gsm)
Penampilan ciamik Alberto Goncalves di Sriwijaya FC berhasil menyita perhatian pelatih timnas Indonesia, Luis Milla.
Redaktur & Reporter : Budi
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Begini Persiapan Timnas Indonesia Menjelang Lawan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025
- Piala Asia U-17 2025: Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Korea Utara
- Timnas Indonesia Dipastikan Hadapi Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17
- Hasil Babak Grup Piala Asia U-17 2025: Indonesia dan Uzbekistan Digdaya, Australia Apes