Beuh, Gelandang Madrid Ini Minta Maaf Pada Rafa Benitez

jpnn.com - SPANYOL - Gelandang Real Madrid Luca Modric mengaku klubnya mengambil langkah yang tepat kala mengganti Rafa Benitez dengan Zinedine Zidane.
Mantan pemain Madrid itu mengawali perjalanannya sebagai pelatih Los Blancos lewat kemenangan 5-0 atas Deportivo La Coruna di Santiago Bernabeu. Melihat penampilan itu, Modric mengaku pergantian yang dilakukan manajemen Madrid berbuah manis.
"Saya minta maaf pada Rafa dan saya ingin berterima kasih atas pekerjaan yang sudah ia lakukan," kata Modric seperti dilansir dari laman Football Espana.
"Namun jujur saya katakan, berkaca pada pertandingan ini, saya pikir pergantian memberikan hasil yang baik," ujar pemain Kroasia itu.
"Saat anda kalah, seseorang harus membayarnya. Jujur, anda harus membandingkan pertandingan ini dengan pertandingan terakhir kami."(ray/jpnn)
SPANYOL - Gelandang Real Madrid Luca Modric mengaku klubnya mengambil langkah yang tepat kala mengganti Rafa Benitez dengan Zinedine Zidane.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah