BFI Finance Mulai Agresif Garap Kredit Properti
jpnn.com, BEKASI - PT BFI Finance Indonesia Cabang Bekasi 3 Pondokgede mulai membidik sektor properti dengan menawarkan kredit pemilikan rumah (KPR) atau ruko.
Branch Manager BFI Finance Indonesia Cabang Bekasi 3 Pondokgede Tommy Gomora mengakui, sampai saat ini belum banyak masyarakat yang memanfaatkan sektor properti melalui pihaknya.
Alhasil, jumlah konsumen BFI Finance yang memanfaatkan KPR masih di bawah 20 orang.
“Saat ini, untuk sektor properti, konsumen BFI Cabang Pondokgede yang memanfaatkan KPR maupun ruko baru 14 orang,” kata Tommy kepada Radar Bekasi, Rabu (19/4).
Dia mengatakan, pembiayaan sektor properti merupakan produk baru dari BFI Finance.
Hingga saat ini, pihaknya gencar melakukan sosialisasi di sektor tersebut.
“Sehingga masyarakat tahu kalau di BFI Finance itu ada pembiayaan rumah atau ruko,” terangnya.
Menurut Tommy, pembiayaan di BFI Finance Cabang Bekasi 3 Pondokgede masih didominasi sektor otomotif.
PT BFI Finance Indonesia Cabang Bekasi 3 Pondokgede mulai membidik sektor properti dengan menawarkan kredit pemilikan rumah (KPR) atau ruko.
- Fasilitas di Arandra Residence Kini Semakin Lengkap dengan Hadirnya Superindo
- Berpengalaman 19 Tahun, Safira Group Wujudkan Hunian Impian di Solo Raya
- Sektor Properti di Batam Diprediksi Meningkat di 2025
- Vasanta Group Luncurkan Hunian untuk Keluarga Muda, Pemandangan Tepi Danau
- Optimisme Kondisi Ekonomi Nasional Dukung Kinerja Positif Industri Properti
- Pakar Ekonomi Beber Hambatan Perkembangan Industri Otomotif