BGK dan STIE Berkolaborasi untuk Percepat Pencapaian SDGs Lewat UKM
Dia menjelaskan manfaat dari SR bagi UKM. SR dapat digunakan sebagai informasi publik atas kinerja UKM, menjadi nilai tambah UKM yang dapat meningkatkan kepercayaan dari pelanggan, kreditur dan investor.
Dengan SR pemilik UKM dapat mengetahui pencapaian Sustainable Development Goals (SDG) masing-masing, mengetahui pemakaian energi UKM per satuan produk atau jasa yang dihasilkan dan memitigasi risiko supaya operasional menjadi lebih efisien serta terukurnya emisi gas rumah kaca yang dihasilkan dari kegiatan usaha sehingga mendukung inisiatif Pemerintah terkait nationally determined contribution.
"Manfaat SR UKM ini bagi pemerintah adalah media pengawasan dan pengukuran pencapaian SDGs perusahaan di bawah Kementerian, memudahkan mitigasi dampak dari perubahan iklim serta menjadi rekam jejak keuangan berkelanjutan dan kinerja Environmental, Social, Governance (ESG)," papar Deni.
"Dengan adanya STEI Sustainability and Climate Center diharapkan memberikan nilai tambah bagi banyak pemangku kepentingan baik sumber daya manusia dari SSCC, UKM dan pemerintah Indonesia," ujar Deni.(fri/jpnn)
Manfaat SR UKM ini bagi pemerintah adalah media pengawasan dan pengukuran pencapaian SDGs perusahaan di bawah kementerian.
Redaktur & Reporter : Friederich
- Harapkan Semua Target Prolegnas 2025 Tercapai, Sultan Siap Berkolaborasi dengan DPR dan Pemerintah
- UMJ Kukuhkan Tiga Guru Besar Baru, Selamat Ibu-Ibu Profesor
- Dibilang Abal-Abal, UIPM Justru Pelopor Kampus Virtual Menggunakan Second Life
- PKN Membantu Pemerintah untuk Mengentaskan Masalah Stunting
- Agung Wicaksono Tawarkan 3 Pilar Utama untuk Wujudkan Visi 'ITB 2030'
- Simak, Lomba Karya Jurnalistik Bertema Wajah Hukum Pemerintahan Baru