Bhayangkara FC Kalah, Perasaan Paul Munster Tak Tergambarkan
jpnn.com, JAKARTA - Bhayangkara FC tumbang 1-2 dari Persipura Jayapura dalam laga pekan ke-31 Liga 1 2021/2022, Rabu (16/3) petang.
Kekalahan itu membuat hati Pelatih Paul Munster berkecamuk.
Dalam laga ini, Bhayangkara FC sempat bermain sepuluh orang sejak menit ke-41 setelah Jajang Mulyana dikartu merah wasit. Mereka makin sulit mengejar ketertinggalan, sampai akhirnya kebobolan di menit akhir.
Meski Bhayangkara FC sempat mengejar satu gol via Anderson Salles, kekalahan 1-2 tak bisa dihindari.
"Perasaan saya tidak tergambarkan. Kami sangat mendominasi di awal pertandingan, tetapi kami membuat dua kesalahan besar dan kartu merah. Kami punya banyak peluang yang secara mengecewakan gagal gol," katanya, setelah pertandingan.
Menurut Munster, dalam statistik timnya bisa menciptakan banyak peluang. Sayang, penyelesaian akhir yang tak maksimal dari penggawa The Guardian menjadikan skor tak kunjung bisa disamakan.
"Saya kecewa dengan situasi ini. Ketika kami mendapat peluang emas di depan gawang, seharusnya itu bisa terjadi gol. Sayangnya itu tidak terjadi," katanya. (dkk/jpnn)
Bhayangkara FC harus mengakui keunggulan Persipura Jayapura dalam laga Rabu (16/3) malam.
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Muhammad Amjad
- Gresik United Yakin Djajang Nurjaman Mampu Membawa Klub Promosi ke Liga 1
- Maxuel Pengin Pecah Telor di Laga Persija Vs Madura United
- Persija Jakarta jadi Tim Super jika Bisa Pukul Madura United
- PSM Makassar Gagal Menaklukkan 10 Pemain Persik Kediri
- Kapten Persib Bandung Bocorkan Kondisi Ruang Ganti Seusai Ditahan Imbang Semen Padang
- PSS Sleman Mengirim Persis Solo ke Zona Degradasi Liga 1