Piala Gubernur Jatim
Bhayangkara FC Merasa Belum Aman, Sebut Persik Berpeluang Bangkit

jpnn.com, BANGKALAN - Persaingan Grup B Piala Gubernur Jatim 2020 telah berakhir setelah Arema FC dan Persija Jakarta memastikan diri lolos ke semifinal.
Kini, persaingan yang seru ialah di Grup A. Sebab, masih ada tiga tim bersaing untuk lolos ke semifinal.
Salah satu yang berpeluang lolos ialah Bhayangkara FC. Mereka bakal berjumpa Persik Kediri. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Gelora Bangkalan, Jumat malam (13/2).
Meski sejauh ini Persik jadi yang terlemah di grup A, Pelatih Bhayangkara FC Paul Munster enggan menganggap enteng. Dia menganggap Persik tentu akan termotivasi untuk bangkit menyulitkan Bhayangkara.
"Kemungkinan mereka akan punya motivasi lebih di pertandingan terakhir. Saya akan melihat kekuatan dan kelemahan mereka. Kami akan bertanding secara profesional dan memastikan untuk melaju ke babak berikutnya," tegas Munster.
BACA JUGA: Dua Sejoli Asal Jaksel Tewas Mengenaskan dalam Kamar Hotel di Banyumas
Bhayangkara FC memang posisinya belum aman karena masih mengoleksi empat poin. Dengan menaklukkan Persik yang lemah, posisi mereka bisa aman ke depan. Dengan kemenangan mereka tak perlu menantikan hasil dari laga lainnya, Persebaya kontra Madura United. (dkk/jpnn)
Persaingan Grup B Piala Gubernur Jatim 2020 telah berakhir setelah Arema FC dan Persija Jakarta memastikan diri lolos ke semifinal.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Bali United Payah, Persis Solo Berpesta Gol, Cek Klasemen Liga 1
- Persik Telan Kekalahan 1-4 atas Persib, Pemain Minta Maaf
- Marcelo Rospide Ungkap Biang Kerok Kekalahan Persik dari Persib
- Beckham Putra Sudah Bebas Sanksi, Pelatih Persib Bojan Hodak Justru Ragu
- Persib vs Persik: Tekad Macan Putih Memutus Tren Negatif
- PSIM vs Bhayangkara FC 2-1, Laskar Mataram Juara Liga 2 2024/2025