Bhayangkari di Meranti Sampaikan Pesan Pemilu Damai kepada Korban Banjir Desa Alah Air

jpnn.com, KEPULAUAN MERANTI - Bhayangkari Cabang Kepulauan Meranti menyambangi dan memberikan bantuan sembako kepada korban banjir di Desa Alah Air.
Kegiatan tersebut dilakukan bersama Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB) pada Rabu 16 Januari 2024.
Ketua Bhayangkari Cabang Meranti, Lexcy Kurnia, juga membawa sang suami Kapolres Meranti AKBP Kurnia Setyawan, dan para pejabatnya.
Sesampainya di Desa Alah Air, mereka berbincang dengan masyarakat, kemudian memberikan bantuan sosial (bansos).
"Hari ini kami membagikan bantuan sembako kepada warga yang terdampak banjir,” kara Lexcy Kurnia.
Bansos tersebut, merupakan bentuk kepedulian Bhayangkari kepada masyarakat yang terdampak banjir.
“Kami juga mengajak masyarakat untuk bersama menjaga dan mencegah potensi gangguan kamtibmas jelang Pemilu 2024 dapat terkendali dengan baik,” ucap Lexcy Kurnia.
Terpisah, Kapolres Meranti AKBP Kurnia Setyawan mengimbau masyarakat agar pada 14 Februari 2024, datang melakukan pencoblosan ke TPS.
Bhayangkari Cabang Kepulauan Meranti, sambangi dan berikan bantuan sembako korban banjir akibat air pasang besar di Desa Alah Air.
- 6.039 Lokasi Disiapkan untuk Salat Id di Riau, Ini 3 Tempat Terbesar di Pekanbaru
- Begini Kondisi Arus Mudik dari Riau ke Sumatera Barat
- Irjen Herry Tinjau Pospam di Pelalawan, Ring Serse Antisipasi Kejahatan Jalanan
- H-2 Lebaran, Jalan Provinsi Riau Masih Rusak Parah
- Kapolda Riau: Tidak Ada Toleransi bagi Pelaku Karhutla!
- Inisiasi Tanam Pohon di Dumai, Polda Riau Dapat Dukungan Tumbuh Institute