BI Pelototi Bisnis Jasa Pengiriman Uang Non-bank
Banyak Penyedia Jasa KUPU Belum Berbadan Hukum
Senin, 20 Juni 2011 – 00:20 WIB

BI Pelototi Bisnis Jasa Pengiriman Uang Non-bank
Dia mencontohkan KUPU non-bank yang menggunakan nama pribadi yang marak di Batam, Kepulauan Riau. Dari catatan BI perwakilan Batam, terdapat 11 pelaku bisnis KUPU non-bank yang menggunakan nama pribadi di seluruh Kepri. “Ada yang menggunakan nama Joni, Song Peng, Merry atau Hai Seng,” sebut Puji.
Baca Juga:
Ditambahkannya, bisnis KUPU non-bank yang menggunakan nama pribadi menjadi pilihan dalam pengiriman uang karena beberapa pertimbangan. ”Karena beroperasi 24 jam sehari, dan tujuh hari seminggu. Sementara bank jam operasinya terbatas. Bahkan KUPU yang pribadi itu terkadang mereka mau memberi talangan, jadi pengirim bisa ngutang dulu,” imbuhnya.
Puji juga mengatakan, KUPU memang merupakan bisnis yang menjanjikan. Persaingan bisnis KUPU antarbank maupun non-bank pun semakin tinggi.
Dari catatan BI, volume dan nilai transfer dana di Indonesia semakin meningkat signifikan dari tahun ke tahun. Sampai Mei 2011, ungkap Puji, rata-rata harian jumlah transfer dana melalui sistem kliring mencapai 406.252 transaksi dengan total nilai sekitar Rp 7,9 triliun/hari. Sedangkan transfer dana melalui sistem BI-RTGS pun jumlahnya mencapai 62.765 transaksi.dengan total nilai Rp 215,57 triliun/ hari.
BANDUNG - Bank Indonesia (BI) meminta pelaku bisnis Kegiatan Usaha Pengiriman Uang (KUPU) non-bank untuk mencatatkan diri sebagai badan hukum.
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang