Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis

'Word of the Year' Australia tahun ini
Australian National Dictionary Centre, yang berpusat di Australian National University, memilih kata 'Colesworth' sebagai 'Word of the Year' tahun 2024.
'Colesworth' merupakan gabungan kata dari supermarket terbesar Australia, Coles dan Woolworths.
Kedua supermarket ini dituduh menaikkan harga besar-besaran di tengah biaya hidup yang semakin mahal.
Tuduhan ini masih dalam penyelidikan pihak berwenang.
Mark Gwynn, peneliti senior di Australian National Dictionary Centre, mengatakan kata atau ungkapan yang jadi pemenang berdasarkan pada topik yang mendominasi percakapan nasional.
"Yang kami cari adalah sesuatu yang merangkum tahun ini, kata yang sedang digunakan atau terkait dengan masalah yang dihadapi warga Australia," katanya.
"Dengan tekanan biaya hidup masih dihadapi orang-orang, tekanan [dan] inflasi tersebut masih menjadi masalah bagi warga Australia tahun ini seperti tahun lalu."
Sejumlah sekolah di Australia memberikan sarapan gratis untuk siswanya di tengah semakin mahalnya biaya hidup
Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya