Bicara di YouTube, SBY Bantah Gunakan Isu BBM untuk Transaksi dengan Jokowi
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono menampik tegas sejumlah tudingan yang menyebut telah terjadi tawar-menawar antara dirinya dengan presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) untuk menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM). Beredar kabar, tawar-menawar itu diduga sebagai cara bagi SBY untuk meminta jatah jabatan bagi partainya dalam pemerintahan Jokowi nanti.
Namun, SBY menepis anggapan itu. Bahkan, SBY menegaskan bahwa dirinya tidak akan melakukan tindakan memalukan demi posisi.
"Saya memang dengar sejumlah pengamat, sejumlah politisi, dan kalangan masyarakat yang berspekulasi seperti itu. Tidak. Itu memalukan, untuk urusan negara lantas kita dagang sapi," tegas SBY dalam wawancara di kanal YouTube.
SBY mengklaim pihaknya tidak gila jabatan dan kekuasaan sehingga harus melakukan transaksi dengan Jokowi. Presiden RI dua periode itu justru mempersilakan Jokowi mengambil kebijakan terkait BBM.
Bahkan, SBY menegaskan bahwa dalam pertemuannya dengan Jokowi di Bali, beberapa waktu lalu tidak dibicarakan soal tawar-menawar itu. Alasannya, PD tidak haus kekuasaan.
"Saya tahu politik itu kompromi, take and give. Tapi tidak seperti itu. Demokrat tidak haus kekuasaan. Kami pernah pimpin di pemerintahan. Urusan naikkan BBM bayangkan kalau dibarter dengan iming-iming jabatan, itu memalukan. Kami rasional," tandas SBY.(flo/jpnn)
JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono menampik tegas sejumlah tudingan yang menyebut telah terjadi tawar-menawar antara dirinya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menhut Raja Juli Antoni Gandeng PGI, Kolaborasi Kelola dan Jaga Hutan Indonesia
- Penebangan Pohon di Menteng Diduga Tanpa Izin Dinas Pertamanan
- Tanoto Foundation & Bappenas Berkolaborasi Meningkatkan Kompetensi Pegawai Pemda
- Bea Cukai & Polda Sumut Temukan 30 Kg Sabu-sabu di Sampan Nelayan, Begini Kronologinya
- Mantan Menkominfo Budi Arie Adukan Tempo ke Dewan Pers
- Mendes Yandri Sarankan Agar Desa Wisata Bisa Tonjolkan Ciri Khas Daerahnya