Bidan Desa PTT Sekitar 40 Ribu, yang Serahkan Data Hanya 16.354
jpnn.com - JAKARTA--Ternyata jumlah bidan desa PTT di seluruh Indonesia lebih 40 ribu orang. Hanya saja banyak bidan desa yang belum terdata baik di Kementerian Kesehatan maupun Forum Bidan Desa PTT.
"Kami sebenarnya sudah mencari tahu data base-nya ke Kementerian Kesehatan. Namun mereka juga tidak punya data base-nya dan hanya mengira-ngira sekitar 40 ribuan," ungkap Ketum Forum Bidan Desa PTT Lilik Dian Ekasari yang ditemui di Kantor KemenPAN-RB, Selasa (6/10).
Itu sebabnya, Forum Bidan Desa PTT mengambil inisiatif melakukan pendataan di seluruh Indonesia. Hanya saja menurut Lilik, sebagian besar bidan desa PTT enggan menyerahkan datanya.
"Yang mau menyerahkan datanya hanya 16.354 orang itu aja. Lainnya belum mau menyerahkan," ujarnya.
Ditambahkan Lilik, perjuangan forum mewakili 40 ribuan bidan desa PTT. Karena itu Forum mengajak seluruh bidan desa PTT untuk bergabung dan berjuang bersama di garis depan.
"Yang belum ayo bergabung dengan memasukkan datanya. Forum ini dibentuk bukan cuma untuk segelintir orang saja, tapi mewakili 40 ribuan bidan desa PTT," tegas Lilik. (esy/jpnn)
JAKARTA--Ternyata jumlah bidan desa PTT di seluruh Indonesia lebih 40 ribu orang. Hanya saja banyak bidan desa yang belum terdata baik di Kementerian
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Majelis Masyayikh Dorong Penguatan Sistem Penjaminan Mutu Pendidikan Pesantren
- Menteri LH Hanif Faisol Wajibkan Produsen FMCG Susun Peta Jalan Pengurangan Sampah
- Ini Lho Isi Surat JAD soal Teror Bom Panci di Kampus Unpar, Cermati Kalimatnya
- Gus Imin Dukung Kemenag Bentuk Dirjen Pondok Pesantren
- Mengenal Jejak Sejarah Lagu Indonesia Raya di Hari Pahlawan
- Begini Penjelasan Ahli Hukum Bisnis soal Kerja Sama PT Timah dengan Swasta