Bidik Potensi Pengembangan Bisnis di ITS, BTN Jalin Kerja sama

Bidik Potensi Pengembangan Bisnis di ITS, BTN Jalin Kerja sama
Direktur Utama BTN Nixon L.P. Napitupulu. Foto dok BTN

Nixon juga memberikan kuliah umum di hadapan ratusan mahasiswa ITS.

Dalam kuliah umumnya, Nixon membuka kesempatan seluas-luasnya bagi lulusan ITS untuk bisa bergabung dengan BTN.

“Kami sedang membidik talenta-talenta dari kampus untuk bisa bergabung membangun BTN. Kami berharap lulusan ITS juga bisa bergabung dengan BTN,” jelas Nixon.

Dia juga membagikan tips suksesnya hingga bisa menjadi seorang Direktur Utama.

Tak lupa, Nixon mengungkapkan, BTN sebagai sebuah bank harus terus melakukan inovasi-inovasi agar bisa terus diterima masyarakat dan tidak tergerus oleh perkembangan zaman. Salah satu yang sudah dilakukan BTN dengan mengembangkan aplikasi superapps BTN Mobile.(chi/jpnn)

Kerja sama BTN dan ITS sebenarnya sudah ditandatangani pada 11 Juni 2020 lalu. Namun lingkup kerja sama masih terbatas di bidang pendidikan, penelitian.


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News