Bikin Andres Iniesta Bangga
Sabtu, 10 Desember 2011 – 08:49 WIB
MADRID - Inilah risiko yang harus diterima Atletico Madrid. Gara-gara menurunkan skuad lapis kedua pada leg pertama babak 32 besar kemarin dini hari WIB, mereka harus bekerja keras pada leg kedua di Vicente Calderon dua pekan mendatang (21/12). Itu setelah mereka dipaksa menyerah 1-2 dari klub kasta ketiga Albacete di Stadion Carlos Belmonte. Setelah kartu merah yang dijatuhkan kepada Borreguero, Atletico hanya sempat unggul pemain selama sepuluh menit, karena berikutnya Dominguez diusir akibat menerima kartu kuning kedua. Dengan sepuluh pemain, Atletico baru memperkecil ketertinggalan pada menit ke-70 lewat Adrian.
Atletico tertinggal lebih dulu pada menit ke-31 melalui eksekusi penalti Antonio Calle. Penalti diberikan setelah bek Atletico Alvaro Dominguez ketangkap handsball di area terlarang. Berikutnya, giliran Jose Manuel Zurdo menggandakan keunggulan Albacate di menit ke-62.
Baca Juga:
Sejatinya, pada menit ke-52 Atletico punya kesempatan mencetak gol melalui titik penalti, tapi eksekusi Adrian gagal menemui sasaran. Penalti diberikan karena kapten Albacete Miguel Nunez Borreguero melanggar keras Juanfran di area terlarang. Borreguero juga diusir dari lapangan.
Baca Juga:
MADRID - Inilah risiko yang harus diterima Atletico Madrid. Gara-gara menurunkan skuad lapis kedua pada leg pertama babak 32 besar kemarin
BERITA TERKAIT
- Target Patrick Kluivert di Timnas Indonesia Bukan Hanya Lulus Piala Dunia 2026
- Krisis Lini Tengah, Persib Datangkan Amunisi Anyar dari Persik
- Liga Italia: AC Milan Menang 2-1 Atas Como, Pulisic Cedera Lagi
- Pukul Borneo FC, Semen Padang Dapat Bonus Rp 300 Juta
- Nottingham Forest vs Liverpool: The Reds Gagal Bawa Pulang Poin Penuh
- Blak-blakan, Bojan Hodak Ungkap Alasan Persib Meminjam Ahmad Agung dari Persik