Bikin Film Silat, Mira Lesma tak Lupakan Unsur Drama

jpnn.com - JAKARTA -- Produser film ternama, Mira Lesmana membuat langkah baru di karirnya. Mantan istri Matias Muchus itu kini memproduksi film silat klasik setelah 19 tahun berkarya di dunia film.
Meskipun bergenre silat klasik, Mira yang kembali bekerjasama dengan Riri Riza sebagai sutradara tetap memasukkan unsur drama sebagai bumbu manis. Unsur drama diharapkan membuat cerita lebih berwarna dan penonton tidak terlalu tegang.
Mira dan Riri Riza juga menggandeng Erwin Gutawa sebagai penata musik film tersebut. Ini adalah kali pertama ayah Gita Gutawa itu bekerja sama dengan Miles Film dan mengisi musik untuk film silat klasik.
Mira juga menggandeng Xinxin Xiong. Dia aktor laga sekaligus body double (pemeran pengganti) aktor kungfu Jet Lee dalam film Once Upon a Time in China.
Mira memintanya membuat koreografi bela diri sekaligus melatih para pemain film yang rencananya rilis Desember. (yas/c10/nda)
JAKARTA -- Produser film ternama, Mira Lesmana membuat langkah baru di karirnya. Mantan istri Matias Muchus itu kini memproduksi film silat klasik
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Revelino Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Begini Respons Pihak Ridwan Kamil
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi
- Disebut Sebagai Istri Durhaka, Paula Verhoeven: Saya Manusia Biasa...
- Inul Daratista Ungkap Kenangan dan Pesan Tidak Terlupakan dari Titiek Puspa
- 3 Berita Artis Terheboh: Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana, Paula Verhoeven Difitnah
- Terikat Jalan Setan, Ketika Dunia Gaib Menembus Peradaban Modern