Bikin Final Ideal Piala Asia

Bikin Final Ideal Piala Asia
Bikin Final Ideal Piala Asia
"Jepang harus berhati-hati karena kami tidak hanya tajam di lini depan, tapi juga solid dalam bertahan," kata Holger Osieck, pelatih Australia, seusai kemenangan atas Uzbekistan seperti dilansir Associated Press.

Osieck mengatakannya berpatokan pada kemenangan atas Uzbekistan. "Senjata rahasia kami adalah bagaimana kami menata diri di lapangan. Permainan kami terpola, agresif, tempo tinggi, dan selalu mengkreasi peluang. Saya sangat senang dengan apa yang dilakukan pemain kami sepanjang turnamen," tambahnya.

Osieck bisa menjadi kartu truf Australia karena pernah melatih di J-League bersama Urawa Reds Diamond. Pelatih 62 tahun Jerman itu bahkan dua periode melatih Urawa, 1995-1996 dan 2007-2008, plus mempersembahkan gelar Liga Champions Asia empat tahun lalu.

"Final hebat karena mempertemukan dua tim raksasa Asia. Juga akan tercipta permainan menarik karena kedua tim memiliki gaya permainan berbeda," ucap kiper Australia Mark Schwarzer yang kemarin menyamai rekor caps terbanyak Australia milik Alex Tobin (87 caps) itu kepada Reuters.

DOHA - Australia selangkah lagi merebut gelar Piala Asia 2010. Itu apabila Australia sukses mengalahkan Jepang di final Sabtu nanti (29/1). Socceroos

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News