Bikin Heboh, Tanaman Mirip Ganja Ditemukan di Pekanbaru, Begini Kata Polisi

jpnn.com, PEKANBARU - Warga dihebohkan dengan penemuan tanaman yang mirip ganja (Cannabis) di lahan kosong di Jalan Arwana, Kelurahan Tangkerang Barat, Kecamatan Marpoyan Damai, Kota Pekanbaru, pada Jumat (18/4) sore.
Tanaman tersebut tumbuh subur di tepi jalan yang tak jauh dari permukiman warga, hanya sekitar 100 meter dari sebuah masjid.
Beberapa batang tanaman tampak menjulang tinggi dengan ketinggian lebih dari dua meter.
Temuan ini pun menarik perhatian warga yang melintas, hingga banyak yang berhenti untuk melihat lebih dekat.
Pihak kepolisian dari Satresnarkoba Polresta Pekanbaru langsung turun ke lokasi untuk melakukan penyelidikan awal.
Kasat Narkoba Polresta Pekanbaru AKP Bagus Faria membenarkan adanya temuan tersebut dan menyampaikan bahwa pihaknya telah mengambil sampel tanaman untuk dilakukan pengujian lebih lanjut.
“Masih akan kami cek di laboratorium,” ujar AKB Bagus saat dikonfirmasi.
Menurut Bagus, berdasarkan pemeriksaan sementara, tumbuhan itu bukanlah ganja.
Tanaman tersebut tumbuh subur di tepi jalan yang tak jauh dari permukiman warga, hanya sekitar 100 meter dari sebuah masjid.
- Curi Gardan Mobil Truk, Pria di Banyuasin Ditangkap Polisi
- Polsek Indralaya Tangkap Pelaku Penganiayaan di Ogan Ilir
- Polisi Rekomendasi Pencabutan STR Dokter Kandungan di Garut yang Lecehkan Pasien
- Ikhtiar Polisi Atasi Kemacetan Truk Peti Kemas di Pelabuhan Tanjung Priok
- Gegara Membawa Sabu-Sabu, Petani Ditangkap Polres Flores Timur
- DPR Desak Manajemen Pelabuhan Tanjung Priok Berkoordinasi Terkait Bongkat Muat dengan Polisi