Bikin Para Penonton Tersentuh

Sinta Nuriyah dan Dewi Motik Ikut Nonton Negeri 5 Menara

Bikin Para Penonton Tersentuh
Bikin Para Penonton Tersentuh
Selain Lulu, Olga Lydia yang menjadi executive producer dalam film tersebut merasakan hal yang sama. Dia bahkan terus terngiang-ngiang mantra Man Jadda Wa Jadda. Menurut Olga, mantra berbahasa Arab itu sangat benar adanya. "Dalam film ini, kita diingatkan, kalau kita mau bersungguh, kita bisa meraih yang kita mau. Jadi, bukan karena kita cantik, pintar, atau kaya, tapi karena bersungguh-sungguh tadi," jelasnya.

Dia pun bersyukur bisa menjadi bagian dari film Negeri 5 Menara. Meski harus berkutat dengan angka terkait jabatannya sebagai executive producer, Olga yakin film tersebut akan banyak diminati.

"Film ini memberikan pemahaman yang baru tentang banyak hal, tentang kesungguhan niat sampai tentang kehidupan pesantren modern yang sebenarnya," ungkapnya. (ken/c5)


JAKARTA - Setelah sukses luar biasa dengan novelnya, tidak lama lagi film Negeri 5 Menara bisa disaksikan di bioskop. Tepat 1 Maret mendatang, film


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News