Bikin Rusuh, Jabatan Yoris di Golkar Langsung Dicopot
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Organizing Committe Musyawarah Nasional (Munas) Partai Golkar, Ahmad Noor Supit menyatakan Yoris Raweyai sudah dipecat dari jabatan Ketua DPP Partai Golkar dan Ketua AMPG.
Tindakan tersebut menurut Supit sebagai respon DPP Golkar atas prilaku Yoris yang melakukan tindakan hura-hara ketika berlangsungnya Rapat Pleno DPP Partai Golkar, di Slipi, Jakarta, Selasa (25/11).
"Saudara Yoris sudah diberhentikan dari jabatan Ketua DPP Partai Golkar dan Ketua AMPG," kata Supit, di ruang Fraksi Partai Golkar, Gedung Nusantara I, Senayan Jakarta, Selasa (25/11).
Selain itu lanjutnya, DPP Golkar juga menyatakan mengutuk tindakan yang telah dilakukan Yoris tersebut. "Cara-cara yang dilakukannya itu dikutuk," tegasnya.
Meski telah terjadi insiden lanjutnya, Munas Partai Golkar akan tetap berlangsung dari tanggal 30 November hingga 4 Desember di Bali.
"Munas tersebut merupakan amanat dari Rapimnas Partai Golkar," pungkasnya.(fas/jpnn)
JAKARTA - Ketua Organizing Committe Musyawarah Nasional (Munas) Partai Golkar, Ahmad Noor Supit menyatakan Yoris Raweyai sudah dipecat dari jabatan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Info OTT Terkini, Salah Satu Gubernur Diamankan KPK, Ada di Sini
- Kasus Polisi Tembak Polisi, Ini Permintaan Walhi kepada Kapolri
- Prabowo Dinilai Berhasil Membawa Investasi Jumbo dan Gibran Sukses Jaga Stabilitas Politik di Tanah Air
- KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Tersangka, Ada Uang Rp15 M, Peras untuk Pilkada
- Mensos Gus Ipul Beri Bantuan Biaya Perbaikan Rumah Kepada Korban Longsor di Padang Lawas
- ASR Komitmen Bangun Penegakan Hukum Transparan & Adil di Sultra