Bila Berhijab, Chacha Frederica Pastikan Tetap di Girl Squad

jpnn.com, JAKARTA - Si cantik Chacha Frederica mengaku sudah menggungkapkan keinginannya berhijab pada anggota Girl Squad.
Beruntung, teman-temannya di Girl Squad yang berlatar beragam sangat mendukung keinginannya itu.
"Aku sudah bilang ke teman-teman. Mereka fine-fine saja. Kalau nanti aku berhijab, enggak akan keluar dari Girl Squad kok," kata Chacha baru-baru ini.
Perempuan kelahiran 8 November 1989 ini pun memuji anggota Girl Squad yang menjunjung tinggi keberagaman.
Menurut pesinetron ini, tidak ada satu pun yang menilai perbedaan itu sebagai suatu masalah.
"Di geng kami itu ada dokter, artis, pengusaha, ibu rumah tangga, dan lainnya. Agama kami juga berbeda-beda tapi saling menghormati," tutur Chahca.
"Jadi kalau nanti aku berhijab, teman-teman aku enggak akan mengucilkan aku," sambungnya. (esy/jpnn)
Si cantik Chacha Frederica mengaku sudah menggungkapkan keinginannya untuk berhijab pada anggota Girl Squad.
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- Ibunda Kecelakaan Motor, Chacha Frederica Panik Gara-gara Ini
- 3 Berita Artis Terheboh: Abidzar Idolakan Ariel Tatum, Benny Bahas Cincin
- Ibunda Kecelakaan, Chacha Frederica Memohon Doa
- Ibunda Chacha Frederica Kecelakaan, Begini Kondisinya
- Kenalkan Batik Kendil Mas, Chacha Frederica Ungkap Sulitnya dapat Persetujuan Suami
- Chacha Frederica dan suami Positif Covid-19, Mohon Doanya