Bill Clinton Ditemukan Tewas di Kamar
jpnn.com, JAYAPURA - Aparat Polsek Abepura menangkap SP alias Nyong (28) warga Kelurahan Kota Baru, Kota Jayapura, Papua, yang diduga menganiaya salah seorang juru parkir hingga tewas.
Korbannya adalah Bill Clinton Runtuthomas (27), juru parkir di seputaran Abepura.
"Bill ditemukan tewas di dalam rumah kos miliknya yang berada di kompleks Panti Asuhan Pelangi," kata Kasubag Humas Polresta Jayapura Kota AKP Yahya Rumra di Jayapura.
AKP Yahya menjelaskan kasus penganiayaan yang mengakibatkan korban meninggal dunia terjadi pada Sabtu (11/1), karena kesalahpahaman antara korban dan pelaku.
"Dugaan sementara kasus penganiayaan itu karena uang parkir, pelaku tidak terima mendengar cemoohan korban saat menerima uang darinya. Seketika itu korban langsung dibanting hingga kepala korban terbentur tembok," katanya.
Berselang beberapa lama kemudian, kata dia, korban ditemukan tewas di dalam rumah kos miliknya yang berada di kompleks Panti Asuhan Pelangi.
"Atas temuan itu pihak kepolisian langsung mendatangi lokasi kejadian guna melakukan olah TKP," katanya.
Dari hasil pengembangan serta keterangan saksi, lanjut dia, korban sebelum ditemukan tewas, sempat menjadi korban penganiayaan.
Bill Clinton ditemukan tewas di kamarnya setelah sebelumnya diduga menjadi korban penganiayaan oleh pelaku.
- Carok di Sampang Dipicu Masalah 2 Kiai, Begini Ceritanya
- Guru Supriyani Tetap Ikut Tes PPPK Meski dapat Afirmasi
- Seorang Ibu Kaget Saat Terbangun, Sang Suami Sedang Mencekik Anaknya
- PMI yang Jadi Korban Pembunuhan di Hongkong Dipulangkan ke Tanah Air
- Prahara Rumah Tangga Berujung Petaka, CH Lukai Istri dengan Parang Agar Terlihat Jelek
- Seorang Istri di Blitar Dibacok Suami Pakai Parang, Jari Tengah Putus, Ini Motifnya