Billar Ulang Tahun, Lesti Hadiahkan Hal Ini

jpnn.com - Pemain sinetron Rizky Billar baru saja merayakan ulang tahun yang ke-28 pada 12 Juli 2023.
Bintang sinetron Jodoh Wasiat Bapak itu sempat membuat pesta ulang tahun pada Minggu (16/7).
Namun, beberapa hari sebelum perayaan, istri Billar, Lesti Kejora lebih dahulu memberikan hadiah.
Lesti Kejora membawakan lagu Bukan Cinta Biasa di atas panggung konser Wanita Hebat, Jumat (14/7).
Lagu tersebut dipersembahkan oleh Lesti untuk sang suami, Rizky Billar yang berulang tahun ke-28.
Lesti mengungkapkan karya milik Siti Nurhaliza tersebut ialah salah satu lagu favorit sang suami.
Oleh karana itu, pelantun Sekali Seumur hidup itu memilih lagu Bukan Cinta Biasa sebagai hadiah.
"Kebetulan, lagu ini kesukaan suami saya," kata Lesti di atas panggung.
Pemain sinetron Rizky Billar berulang tahun yang ke-28, Lesti Kejora menghadiahkan hal ini.
- 5 Tahun Pacaran dengan Sitha Marino, Bastian Steel Berencana Menikah?
- Rizky Billar, Lesti Kejora, Hingga Praz Teguh Ramaikan Program Ramadan di RCTI
- Tepis Isu Miring Soal Rumah Tangganya, Putri Marino Bilang Begini
- Puji Paras Cantik Putri Lesti Kejora, Nikita Mirzani Mengaku Jadi Ingin Punya Anak Lagi
- 3 Berita Artis Terheboh: Nikita Ungkap Sosok Pria, Iwan Fals Terseret Kasus OI
- Penjelasan Rizky Billar Soal Arti Nama Anak Kedua