Billy Bakal Sampaikan Masalah Kenaikan UKT kepada Presiden Jokowi

"Mendengar kedatangan Bang Billy ke ITB, kami berharap dapat dibantu oleh beliau untuk dapat meneruskan aspirasi kami dan memberikan solusi terbaik untuk masalah ini," ujar Yogi Syahputra.
Yogi menuturkan bahwa perjuangan Mahasiswa ITB untuk menolak kenaikan UKT telah dilakukan sejak beberapa tahun yang lalu, akan tetapi belum memperoleh titik terang.
Dia mengeluhkan kesulitan untuk bertemu dan beraudiensi dengan Rektor ITB, untuk berdiskusi, saat dirinya masih menjabat sebagai pimpinan organisasi mahasiswa ITB.
Sementara itu, Presiden Keluarga Mahasiswa ITB Fidelia mengatakan saat ini telah masuk 300 aspirasi dari mahasiswa ITB yang akan diteruskan ke Rektorat.
Fidelia juga berharap agar aspirasi tersebut dapat diteruskan ke Kemendikbudristek, dan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).
Menyikapi hal itu, Stafsus Presiden Billy Mambrasar kemudian menampung aspirasi tersebut dan berjanji akan merumuskannya menjadi rekomendasi kebijakan yang akan disampaikan kepada Presiden RI, untuk perbaikan sistem pendidikan tinggi.
"Suara mahasiswa ini adalah wujud berjalannya demokrasi di negara kita. Saya berkewajiban berpikiran terbuka untuk mendengar, dan meneruskan aspirasi mahasiswa ini kepada Presiden," ujar Billy.
Billy menyampaikan bahwa Presiden Jokowi merupakan pemimpin yang mau mendengar dan memperhatikan aspirasi masyarakat.
Stafsus Presiden Billy Mambrasar bakal meneruskan aspirasi mahasiswa di ITB soal kenaikan UKT kepada Presiden Jokowi.
- Kapolres Cari Akun Penyebar Berita Polsek Cakung Minta Tebusan Mahasiswa yang Ditangkap
- Besok, Mahasiswa Surabaya Bersama Masyarakat Sipil Gelar Aksi Tolak UU TNI
- KIM Indonesia Minta Temuan BPK Soal Dugaan Korupsi di Banggai Ditindaklanjuti
- Demonstran Penolak RUU TNI di DPR Dibubarkan Paksa Aparat
- Mahasiswa Imbau Masyarakat Jangan Terprovokasi Hoaks di Medsos
- Universitas Matana Berikan Beasiswa Khusus Bagi Peserta SNBP Lewat Program Tukar Kartu SNBP/SNBT