Billy Gak Tahu Olga Mau Mundur dari Dunia Hiburan

jpnn.com - JAKARTA - Saat Olga Syahputra sedang dilanda kasus pencemaran nama baik, karir adiknya Billy justru merangkak naik. Namun ia menampik akan menggantikan Olga, karena kakaknya itu berniat pensiun dari dunia hiburan.
"Gak ngerti dan gak tahu sih, soalnya dia belum ngomong ke aku. Tapi kalau dari pemberitaan aku belum tahu," kata Billy saat ditemui di Studio RCTI Kebon Jeruk Jakarta Barat, Selasa (8/10).
Billy mengaku selalu mendengar pesan kakaknya yang terus memintanya untuk belajar dari satu penampilan ke penampilan berikutnya. "Kak Olga sih pesannya sama Billy pasti yang baik-baik. Kalau untuk syuting, dia kasih saran sebelum syuting berdoa dan belajar, belajar, belajar lagi," ungkapnya.
Ia juga mengungkapkan bahwa kondisi Olga sudah membaik. Meski diakuinya dalam beberapa hari ini memang lemas.
Namun Billy enggan membahas lebih jauh soal kasus yang mendera kakaknya itu. Sepengetahuannya, Olga cukup santai menjalani kasusnya. "Dia santai aja," ujarnya. (abu/jpnn)
JAKARTA - Saat Olga Syahputra sedang dilanda kasus pencemaran nama baik, karir adiknya Billy justru merangkak naik. Namun ia menampik akan menggantikan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Reza Arap Bicara Pasangan Hidup, Ini 2 Hal yang Terpenting
- Yogyakarta Royal Orchestra Gelar Konser Megah di Jakarta
- Potret Peti Jenazah Ricky Siahaan Sebelum Masuk ke Liang Lahad, Penuh Stiker Band
- Rayakan 70th KAA, Usman Hamid And The Blackstones Bawakan Album Baru Kritik Sosial
- Warga Jakarta Diajak Tertawa dan Goyang Bersama di Konser Tawa 2025, Catat Tanggalnya
- Gelar Talkshow Memperingati Hari Kartini, Pertamina Hadirkan 3 Perempuan Inspiratif