Billy Syahputra Beberkan Hubungan Nikita Mirzani dengan Ibnu Jamil

jpnn.com, JAKARTA - Presenter Billy Syahputra membeberkan hubungan sahabatnya, Nikita Mirzani dengan Ibnu Jamil. Dia mengatakan bahwa kedua publik figur tersebut saat ini memang tengah menjalin kedekatan.
Bahkan menurut Billy, Nikita sudah lama tertarik kepada Ibnu Jamil. Tidak hanya itu, Nikita Mirzani juga disebut kerap memberi pujian untuk aktor tersebut.
"Nikita pernah cerita sama gue, katanya Ibnu orangnya baik, tegas, dan laki banget, gue suka banget, katanya," kata Billy di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Jumat (14/6).
Adik mendiang Olga Syahputra itu mengaku pernah menyampaikan hal tersebut kepada Ibnu Jamil. Saat ditanya soal kedekatan dengan Nikita Mirzani, Ibnu Jamil mengaku sering berkomunikasi.
"Cuman video call, video call," beber Billy Syahputra.
Namun Billy Syahputra tidak sepenuhnya percaya dengan pengakuan Ibnu Jamil. Dia lantas membeberkan bahwa Nikita Mirzani memang tertarik kepadanya.
"Lu jangan bohongin gue, Nikita suka sama lu. Kalau dia suka sama gue apa boleh buat, katanya," imbuh Billy Syahputra.
Seperti diketahui, Nikita Mirzani dikabarkan tengah dekat dengan Ibnu Jamil. Keduanya kerap berkomunikasi lewat layanan video call dan memperlihatkannya lewat akun Instagram miliknya.(mg3/jpnn)
Nikita Mirzani dikabarkan tengah dekat dengan Ibnu Jamil. Keduanya kerap berkomunikasi lewat layanan video call dan memperlihatkannya lewat akun Instagram miliknya.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Ini Alasan Razman Arif Nasution Ingin Jenguk Nikita Mirzani
- Berencana Jenguk Nikita Mirzani Besok, Razman Nasution Ingin Berpesan Begini
- Reza Gladys Alami Kerugian Imbas Rumor Produk Ilegal, Penjualan Menurun
- Dituding Jual Produk Ilegal, Reza Gladys Serahkan Bukti Dokumen Legalitas ke Penyidik
- Terungkap, Alasan Billy Syahputra Ajari Kekasih Bulenya Berpuasa
- Billy Syahputra Ajak Kekasih Ziarah ke Makam Mendiang Olga Syahputra