Bima Arya Akan Melaporkan Masalah Ini kepada Gubernur Anies Baswedan

Bima Arya Akan Melaporkan Masalah Ini kepada Gubernur Anies Baswedan
Bima Arya bersama Tim Ekspedisi Ciwilung menyusuri Sungai Ciliwung dari Bogor ke Jakarta, pada Selasa dan Rabu, 10-11 November 2020. (ANTARA/HO/Pemkot Bogor)

Ketika menyusuri Kali Ciliwung dari Kota Bogor ke Kota Depok, dirinya melihat sekitar 30-an lokasi tumpukan sampah dan 11 lokasi pembuangan limbah dari rumah ke badan sungai, terutama industri tahu.

"Namun dari Kota Depok ke Manggarai, saya melihat lebih banyak lagi yang membuang sampah dan limbah ke sungai," ungkapnya.

Menurut Bima, dari Kota Depok ke Manggarai dia melihat lebih dari 100 lokasi pembuangan sampah ke badan sungai, sehingga terjadi pendangkalan.

Bahkan, kata dia, banyak juga warga yang membangun rumah di bibir sungai sehingga mengurangi vegetasi yang berfungsi menahan erosi.

Hasil pemetaan pada Ekspedisi Ciliwung ini berikut persoalan yang ditemukan akan dilaporkan Bima Arya kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk bersama-sama mengatasi persoalan di Sungai Ciliwung.

"Kalau dibenahi bersama bisa mengurangi potensi banjir di Jakarta pada musim hujan, tetapi kalau tidak dibenahi ya begini-begini saja," ucapnya.

Dia juga mengusulkan agar dilakukan pengerukan di badan Sungai Ciliwung yang mengalami pendangkalan, serta dibangun infrastruktur pencegahan banjir di bantaran sungai.

Menurut dia, warga yang berdomisili di dekat sungai juga harus dibuatkan tempat pembuangan sampah dan diberikan edukasi untuk disiplin membuang sampah pada tempatnya.(antara/jpnn)

Wali Kota Bogor Bima Arya menyatakan kalau masalah ini tidak dibehani akan begini-begini saja.


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News