Bima Arya Heran dengan Sikap Habib Rizieq, Segera ke RS UMMI

Bima Arya Heran dengan Sikap Habib Rizieq, Segera ke RS UMMI
Wali Kota Bogor Bima Arya. Foto: Ricardo

jpnn.com, BOGOR - Imam Besar FPI (Front Pembela Islam) Habib Rizieq Shihab menjalani perawatan di Rumah Sakit UMMI, Jalan Empang II, Kota Bogor, Jawa Barat.

Wali Kota Bogor Bima Arya mengaku mendapat kabar dari pimpinan RS UMMI bahwa Habib Rizieq menjalani observasi oleh tim dokter di rumah sakit tersebut untuk general check up.

Pimpinan RS UMMI juga menyampaikan pesan ke Bima Arya bahwa Habib Rizieq ingin istirahat dulu dan belum ingin dijenguk oleh siapapun.

Bima Arya yang juga Ketua Satgas Penanganan COVID-19 Kota Bogor juga mengaku mendapat kabar bahwa Habib Rizieq tidak bersedia menjalani tes swab.

"Saya mendapat laporan dari Tim Dinas Kesehatan yang tadi sore datang ke RS UMMI, untuk membicarakan soal tes swab kepada Habib Rizieq," kata Bima Arya di Kota Bogor, Jumat (27/11) malam.

Berdasar laporan dari Tim Dinas Kesehatan Kota Bogor, Bima mengatakan, keluarga Habib Rizieq Shihab tidak bersedia jika Habib Rizieq menjalani tes swab.

Hanya saja, tidak ada alasan mengapa tidak bersedia menjalani tes swab.

"Kota Bogor itu wilayah tugas saya. Karena itu, saya akan mendatangi rumah sakit untuk meminta klarifikasi, mengapa menolak," kata Bima Arya.

Wali Kota Bogor Bima Arya akan mendatangi RS UMMI, tempat Habib Rizieq menjalani perawatan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News