Bima Arya jadi Kabar Baik Keempat dari Kota Bogor
Setelah menjalani perawatan di ruang isolasi di RSUD Kota Bogor, selama 22 hari, pada Sabtu (11/4), tim dokter yang merawat Bima Arya di RSUD Kota Bogor menyatakan, Bima Arya sudah tidak menunjukkan gejala klinis sehingga diizinkan pulang, tetapi masih harus tetap menjalani isolasi mandiri selama 14 hari.
"Tim dokter yang merawat menyatakan Pak Bima Arya sudah sehat secara klinis dan dengan berbagai pertimbangan untuk mempercepat pemulihan, Pak Bima diizinkan pulang,” kata Direktur RSUD Kota Bogor, Ilham Chaidir di Kota Bogor, Sabtu, (11/4).
Selama dalam perawatan kondisi Bima Arya menunjukkan terus membaik dengan perubahan signifikan.
“Pak Bima akan melanjutkan isolasi mandiri di rumah. Hasilnya bisa lebih baik, karena lebih rileks sehingga dapat proses pemulihan bisa lebih cepat,” katanya. (antara/jpnn)
Dedie A Rachim berharap Bima Arya bisa kembali memimpin Kota Bogor yang sedang menerapkan PSBB.
Redaktur & Reporter : Adek
- Penentuan Kelulusan PPPK 2024, Bima: Kasihan yang Sudah Antre Lama
- Wamendagri Bima Arya Apresiasi Layanan Mobil Keliling Jemput Bola Dukcapil Surakarta
- Rakornas II Dukcapil, Wamendagri Bima Arya: Pastikan Hak Pilih untuk Pemilih Marginal Terjamin
- Wakil Rakyat Bilang Penerimaan PPPK 2024 dan Penghapusan Honorer jadi Dilema
- Ingin Bogor Happy, Sendi-Melli Bakal Prioritaskan Pembangunan Sistem Transportasi
- Kejati Jabar Sudah Panggil Rena Da Frina terkait Dugaan Korupsi Proyek Jembatan Otista