BIMA: Di SRBI 31 Persen Siswa Tak Lulus
Selasa, 27 April 2010 – 09:20 WIB
BIMA: Di SRBI 31 Persen Siswa Tak Lulus
BIMA - Anjloknya hasil Ujian Nasional (UN) tingkat SMA sederajat, hampir merata di sejumlah sekolah di di Kota Bima dan Kabupaten Bima. Bahkan beberapa sekolah ada yang seluruh siswanya tak lulus. Yang menarik, SMAN 1 Kota Bima yang merupakan Sekolah Rintisan Bertaraf Internasional (SRBI), dari 341 peserta, 107 orang dinyatakan tidak lulus. Tingkat kelulusan di SMAN 1 ini lebih baik dibanding sekolah lainnya di Bima.
Kepala SMAN 1 Kota Bima, Drs Moh. Djafar menjelaskan, siswa SMAN 1 rata-rata tidak lulus pada satu mata pelajaran UN. Karenanya, siswa-siswa akan digembleng guna menghadapi UN ulangan pada 10 Mei mendatang.
‘’Yang sangat anjlok persentase kelulusan tahun ini yakni, MA dan SMK,’’ sebut Kepala Dinas Dikpora Kota Bima, Drs H Alwi Hardi M Si. Disebutkan, di Kota Bima, dari 3.715 peserta ujian, 2.337 orang diantaranya tidak lulus.
Disebutkan, di SMKN 3 (SMIK) Kota Bima hanya lima orang yang dinyatakan lulus. Bahkan ada beberapa SMA, SMK maupun MA (Madrasah Aliyah) yang persentase kelulusannya nol. Misalnya SMA Islam Al Ihwan, dari peserta UN 28 orang, tidak satupun lulus. Begitu juga dengan MA Nurul Ihsan, dari 17 orang peserta ujian. Di MA Soncolela, 35 orang peserta, SMK PGRI, 62 orang peserta. Semuanya tidak lulus!
BIMA - Anjloknya hasil Ujian Nasional (UN) tingkat SMA sederajat, hampir merata di sejumlah sekolah di di Kota Bima dan Kabupaten Bima. Bahkan beberapa
BERITA TERKAIT
- Mendikdasmen Ungkap Pesan Penting Prabowo soal Kualitas Pendidikan Dasar
- Universitas Terbuka Luluskan 29 PMI di Korea Selatan
- Wamen Fauzan: Era Kolaborasi, Kampus Harus Bersinergi dengan Pemda
- Untar dan KSU Perkuat Kerja Sama Global Lewat Konferensi Dunia & Bertemu Presiden Taiwan
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Kemdiktisaintek Membuka Peluang Sarjana Kuliah S2 Setahun, Lanjut Doktoral