BIMA: Di SRBI 31 Persen Siswa Tak Lulus
Selasa, 27 April 2010 – 09:20 WIB
BIMA: Di SRBI 31 Persen Siswa Tak Lulus
Hanya MA Muhammadiyah yang lulus satu orang dari peserta 48. Di SMK 45, hanya satu yang lulus dari peserta 73 orang. Secara umum Alwi jelaskan, untuk tingkat SMA, jumlah peserta sebanyak 2.018, tidak lulus 812 orang atau angka kelulusannya 59.76 persen. Sedang MA sebanyak 545 orang tidak lulus dari peserta 574 orang (5,05 Persen) dan SMK dari 1.123 orang, tidak lulus 980 orang (14,60 Persen).
‘’Anjloknya persentase kelulusan tahun ini, selain karena angka kelulusan harus 5,50, juga waktu pelaksanaan UN dimajukan dua bulan. Tahun lalu UN dilaksanakan bulan Mei, tahun ini pada Maret,’’ kilahnya. Sehingga Alwi memprediksikan, kesiapan siswa menghadapi UN belum mantap. Karena waktunya yang dimajukan lebih awal. ‘’Kalau tahun lalu, persentase kelulusan di Kota Bima 89 persen lebih,’’ bandingnya.
Kondisi tak jauh berbeda di Kabupaten Bima. Dari 7.523 peserta ujian 5.602 diantaranya berhasil lulus. Sedang 1.921 tak lulus dan harus mengikuti ujian ulang yang akan diadakan 10 hingga 13 Mei mendatang. Sedangkan untuk SMK, dari peserta 604 orang, tidak lulus 212 orang. Kasi Kurikulum pada bagian Dikmen, Dikpora Kabupaten Bima, Basirun S Pd M Pd menyeutkan, dibanding tahun 2009 lalu, persentase kelulusan tahun ini hanya 69,68 persen, sedangkan tahun 2009 lalu 95,37 persen. (gun/sam/jpnn)
BIMA - Anjloknya hasil Ujian Nasional (UN) tingkat SMA sederajat, hampir merata di sejumlah sekolah di di Kota Bima dan Kabupaten Bima. Bahkan beberapa
Redaktur & Reporter : Soetomo Samsu
BERITA TERKAIT
- Mendikdasmen Ungkap Pesan Penting Prabowo soal Kualitas Pendidikan Dasar
- Universitas Terbuka Luluskan 29 PMI di Korea Selatan
- Wamen Fauzan: Era Kolaborasi, Kampus Harus Bersinergi dengan Pemda
- Untar dan KSU Perkuat Kerja Sama Global Lewat Konferensi Dunia & Bertemu Presiden Taiwan
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Kemdiktisaintek Membuka Peluang Sarjana Kuliah S2 Setahun, Lanjut Doktoral