Bimbim Minta Ahok Hargai Hukum
jpnn.com - Banyak pendukung yang sampai sekarang masih menuntut Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama dibebaskan dari penjara. Bimbim bukanlah salah satu di antara mereka.
Drummer Slank itu menilai, Ahok lebih baik menjalani hukuman dua tahun penjara yang dijatuhkan majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Utara.
"Jalani aja, karena kita menghargai hukum. Banyak orang besar di sana, ini bukan kiamat," Bimbim Slank di Hotel Bidakara, Jakarta, Rabu (10/5).
Meski begitu, Bimbim mengklaim bahwa semua personel Slank merasa sangat sedih atas apa yang menimpa Ahok. Apalagi mereka ikut terlibat dalam kampanye Ahok di Pilkada DKI 2017
"Ini pelik suasananya, pilu, akhirnya mengharuskan dia semedi di sana," ucap Bimbim.
Meski demikian, Bimbim, Kaka, Ivanka, Ridho menyatakan bahwa mereka tetap peduli dengan Ahok. Bahkan menurut Bimbim meski ditahan Ahok tetap menunjukkan sikap sebagai negarawan yang baik.
"Negarawan banget dia bisa ikhlas nerima cobaan ini. Makanya orang tetap respect, mana ada politisi yang dielukan banget sekarang seperti dia," ujarnya. (ded/JPG)
Banyak pendukung yang sampai sekarang masih menuntut Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama dibebaskan dari penjara. Bimbim bukanlah salah satu di
Redaktur & Reporter : Adil
- Penampilan Slank 'Junior' di Panggung Pasar Malam Empat Satoe Kejutkan Penonton
- Slank, NDX AKA Hingga Idgitaf Berkolaborasi di Konser Pasar Malam Empat Satoe, Pecah
- Membaik seusai Dirawat Sebulan, Abdee Energik di Konser Slank ke-41 Tahun
- Konser Slank Ke-41 Tahun Digelar, Kaka Minta Penonton Tertib
- Kondisi Terkini Abdee Slank setelah Satu Bulan Dirawat di Rumah Sakit
- Cerita Kaka Slank Mengurus Sawah dan Kebun Milik Sendiri