Bingung Kuliah di mana? Yuk Ikutan International Virtual Education Expo 2021, Gratis!
jpnn.com, JAKARTA - ICAN Education kembali mengadakan pameran pendidikan International Virtual Education Expo 2021.
Lantaran pandemi belum usai, acara ini akan diadakan secara virtual dengan menghadirkan puluhan universitas terkemuka dari berbagai negara.
Di awal tahun ini, International Virtual Education Expo akan diadakan pada 16 Januari 2021 pukul 12.00 - 17.00 WIB.
Event ini diadakan secara gratis dan online melalui Google Meet, sehingga peserta tidak perlu keluar rumah dan bertemu dengan banyak orang.
Tak hanya itu, ada pula webinar yang akan diadakan pukul 16:00-17:00 WIB.
"Pandemi tak harus mengurungkan niatmu untuk berkonsultasi dengan representatif dari berbagai universitas yang kamu minati. Event ini akan memfasilitasi kamu untuk berkonsultasi dengan berbagai perwakilan universitas dari seluruh dunia," seru ICAN Education Consultant.
Tak hanya melakukan konsultasi, kalian juga memiliki kesempatan untuk mendapatkan banyak promosi yang tersedia khusus selama event berlangsung.
Seperti Free Official & Prediction IELTS Test, Cashback up to Rp5 juta, Application Fee Waiver dan Scholarship Available.
ICAN Education kembali mengadakan pameran pendidikan International Virtual Education Expo 2021 secara gratis.
- Mendiktisaintek Targetkan Mulai 2025 Jumlah Siswa yang Kuliah di Berkeley Meningkat
- Pertamina Goes To Campus Hadir di Universitas Diponegoro
- Lemondial Business School Gelar Wisuda Perdana, Ditandai MoU Kerja Sama dengan Lion Grup
- King's College London Resmi Memulai Angkatan Pertama di KEK Singhasari
- Rektor Sebut STIPAN Jadi Ruang Megawati untuk Memajukan SDM Papua
- Gandeng ITB, Daewoong Meluncurkan Laboratorium DDS Research Institute