Bintang MU Ikut Komentari Penunjukan Benitez
jpnn.com - MANCHESTER- Juan Mata buka mulut setelah Real Madrid menunjuk Rafael Benitez sebagai head coach. Menurut playmaker Manchester United itu, Madrid sudah mengambil keputusan tepat.
Pasalnya, Benitez memiliki kemampuan oke untuk memberikan gelar juara. Mata sudah merasakannya ketika Benitez memberikan trofi Liga Europa bagi Chelsea musim 2012/2013. Saat itu, Mata merupakan nyawa permainan Chelsea.
“Kami dilatih Benitez di Chelsea dan memenangkan Liga Europa. Itu adalah musim yang luar biasa. Statistik saya juga yang terbaik,” terang Mata pada Marca seperti dilansir Football Espana, Minggu (21/6).
Dengan statistik itu, Mata menilai Benitez merupakan sosok yang tepat untuk menggantikan Carlo Ancelotti. Sebagaimana diketahui, Ancelotti didepak setelah gagal memberikan gelar juara.
“Benitez tahu bagaimana mengeluarkan kemampuan terbaik dari para pemainnya. Dia tahu cara agar anak asuhnya bisa mengeluarkan performa terbaiknya,” tegas Mata. (jos/jpnn)
MANCHESTER- Juan Mata buka mulut setelah Real Madrid menunjuk Rafael Benitez sebagai head coach. Menurut playmaker Manchester United itu, Madrid
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bojan Hodak Sampaikan Kabar Baik Menjelang Persib Bandung Jamu Dewa United
- Kekompakan Jorji dengan Imam Tohari Masih Dibentuk di India Open 2025
- Jadwal Debut Rinov/Lisa dan Dejan/Fadia di 32 Besar India Open 2025
- Hangtuah Jakarta Incar Kemenangan di Kandang Bali United Basketball
- Borneo FC Vs Semen Padang 1-3, Cek Klasemen Liga 1
- Bojan Hodak Bicara Debut Gervane Kastaneer di Persib Bandung, Lawan Dewa United?