Bintang PSM Makassar Marc Klok: Panggil Saya Ewa-Klok
jpnn.com, MAKASSAR - Bintang PSM Makassar Marc Klok mengaku terharu mendapat julukan Ewa-Klok dari para suporter.
Julukan itu merujuk pada kata Ewako. Klok pun tidak ragu menjadikan Ewa-Klok sebagai trade mark-nya.
’’Panggilan saya itu sekarang (Ewa-Klok). Panggil saya seperti itu. Saya akan datang,’’ ucap Klok, Selasa (30/4).
BACA JUGA: Kabar Terbaru Upaya PSM Makassar Gaet Pemain Asing Anyar
Performa Klok bersama PSM memang berhasil membuat para suporter tim berjuluk Juku Eja itu terkesima.
Terbaru, dia menunjukkan tajinya ketika membantu PSM menekuk Home United dengan skor 3-2 pada AFC Cup 2019.
Saat itu Klok mencetak dua gol dalam laga yang dihelat di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (30/4).
Performa gemilang Klok membawa PSM melaju ke babak semifinal zona ASEAN.
Bintang PSM Makassar Marc Klok mengaku terharu mendapat julukan Ewa-Klok dari para suporter.
- PSBS Biak Andalkan Striker Baru untuk Curi Poin dari Markas PSM Makassar
- Persis Solo Takluk dari PSM Makassar, OKS Komentari 3 Rekrutan Anyar
- Persis Solo vs PSM Makassar: Bernardo Taveres Angkat Topi untuk Laskar Sambernyawa
- Persis Belum Pernah Menang, OKS Singgung Soal Ini, Alamak!
- Patrick Kluivert Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Marc Klok Singgung Keinginan Comeback
- Diam-diam Marc Klok Memendam Perasaan Ini kepada Shin Tae Yong