Bintangi Film Anak Medan: Cocok Ko Rasa, Ajil Ditto Dan Maell Lee Bagikan Cerita Ini

jpnn.com, JAKARTA - Komedian Maell Lee hingga Ajil Ditto membintangi film terbaru berjudul 'Anak Medan: Cocok Ko Rasa'.
Disutradarai Ivan Bandhito dan diproduseri Agustinus Sitorus, film itu mengisahkan tentang empat sahabat, yakni Ucok (Maell Lee), Joko (Ady Sky), Rafly (Ajil Ditto), dan Chisa (Mario Maulana), yang sempat terpisah setelah lulus SMA karena sebuah tragedi.
Empat tahun kemudian, mereka bertemu kembali di Medan untuk menghadapi tantangan baru dalam hidup.
Berperan sebagai Rafly, Ajil Ditto mengaku tak ada formula khusus dalam membangun chemistry antar pemain.
"Gue sendiri ada darah Medannya, dan kita merasa bangga jadi anak Medan," ujar Ajil Ditto di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (17/4).
"Selain itu kami berempat memang aneh aja, jadi kami masuknya dari sana," sambungnya.
Dalam kesempatan yang sama, Maell Lee menceritakan mengenai tokoh Ucok yang diperankannya.
Dia menyebut bahwa peran Ucok sangat cocok dengan dirinya. Maell Lee lantas mengungkap alasannya.
Maell Lee hingga Ajil Ditto membintangi film terbaru berjudul 'Anak Medan: Cocok Ko Rasa'.
- Mengenang Titiek Puspa, Rano Karno Sebut Pernah Main Film Bareng
- Robert Pattinson Disebut Calon Penjahat Utama di Film Dune: Messiah
- Debut di Film Muslihat, Tata Janeeta Cerita Soal Karakter Hingga Tantangan
- Raih 5 Juta Penonton Selama Libur Lebaran 2025, Menekraf Apresiasi Perfilman Nasional
- Val Kilmer Meninggal, Ini Deretan Film Ikonis yang Dibintanginya
- Sutradara Sam Mendes Ungkap Empat Film Biografi The Beatles