Bintangi Film Sebelum 7 Hari, Fanny Ghasani Ceritakan Soal Perannya

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Fanny Ghasani kembali berakting di layar lebar melalui film Sebelum 7 Hari.
Wanita 33 tahun itu pun merasa senang lantaran bisa kembali berakting. Adapun dalam film horor tersebut, dia berperan sebagai arwah.
"Di sini saya berperan sebagai Ibu Anggun ya kebetulan arwah yang ada di rumah itu selama 7 hari," ujar Fanny Ghasani di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (12/12).
Dia mengaku sempat khawatir saat ditawarkan untuk peran tersebut.
Namun, sebagi seorang aktris, dia pun merasa tertarik untuk melakoni peran yang belum pernah dicoba sebelumnya.
"Mikir dua kali lah. Iya ada khawatirnya jujur, tetapi menurut aku ya semua peran harus aku coba juga selama memang peran ini ada ceritanya, kan, ada backstorynya kenapa jadi arwah, terus ceritanya juga bagus, siapa sutradaranya, siapa lawan mainnya, siapa PHnya, kan setiap pemain punya pertimbangan-pertimbangan tersebut begitu," tutur Fanny.
Di samping itu, dia tak merasa kesulitan saat harus berakting kembali setelah vakum hampir 14 tahun.
Adapun Fanny Ghasani pernah membintangi sebuah film pada 2009, kemudian kembali membintangi layar lebar pada 2023.
Aktris Fanny Ghasani kembali berakting di layar lebar melalui film Sebelum 7 Hari.
- Sutradara Sam Mendes Ungkap Empat Film Biografi The Beatles
- Film Pabrik Gula Sukses Tampil Perdana di Amerika
- Jalan Pulang, Perjuangan Seorang Ibu di Tengah Teror Mencekam
- Lakoni Banyak Adegan Menangis Dalam Film Norma: Antara Mertua dan Menantu, Tissa Biani Cerita Begini
- Asri Welas Syok Beradegan Ranjang dengan Banyak Pria
- Bioskop Baru di BSD City, Bisa Nonton Film hingga Swafoto Bareng Artis Favorit