Bintangi Series Skaya And The Big Boss, Natasha Wilona Jadi Remaja SMA Lagi

Bintangi Series Skaya And The Big Boss, Natasha Wilona Jadi Remaja SMA Lagi
Para kru dan pemain series Skaya And The Big Boss di kawasan Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, Selasa (18/10). Foto: Firda Junita/JPNN.com
Menurut dia, series tersebut bukan hanya sekadar drama semata, tetapi juga menampilkan laga dan kekeluargaan.

Selain itu, di Skaya And The Big Boss, Natasha Wilona juga merasakan bagaimana persahabatan pria.

"Bukan cuma ada aksi, tetapi di sini ada kekeluargaan, bagaimana cewek bisa merasakan persahabatan bersama cowok," ujar aktris 23 tahun itu.

"Semoga aku tidak mengecewakan pembaca dan orang orang di luar sana yang sudah menunggu film ini," sambungnya.

Natasha Wilona memerankan remaja berusia 16 tahun bernama Skaya dalam series terbarunya, Skaya And The Big Boss.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News