Bio Farma x MIT Hacking Medicine Hadirkan Solusi Healthcare End to End
jpnn.com, BALI - Biofarma Group membuka kompetisi Bio Farma x MIT Hacking Medicine di Bali pada Kamis (24/8).
Bio Farma x MIT Hacking Medicine merupakan kompetisi inovasi digital bersifat global di bidang kesehatan yang pertama dan terbesar di Indonesia yang digelar pada 24-27 Agustus 2023.
“Bio Farma x MIT Hacking Medicine ini merupakan kompetisi yang bersifat global kepada siapa pun yang mempunyai potensi problem solving di bidang healthcare end to end,” ujar Wakil Direktur Utama Bio Farma Soleh Ayubi.
Soleh Ayubi menjelaskan saat ini hadir 200 peserta lomba dari dalam negeri dan luar negeri yang telah lulus seleksi dari sekitar 1.061 pendaftar.
Peserta lomba yang diundang untuk mengikuti proses selanjutnya di Bali ini telah melewati proses seleksi yang cukup ketat.
Penilaian dilakukan mencakup formulir essay yang dikirimkan, menjawab berbagai pertanyaan seperti motivasi, gagasan dan ide untuk memecahkan dan memberikan solusi di bidang healthcare end to end.
Soleh Ayubi menuturkan para peserta juga akan mendapatkan pengalaman yang luar biasa dan mendapatkan feedback dari para ahli selama mengikuti kegiatan Bio Farma x MIT Hacking Medicine.
“Selama hackathon ini, para peserta akan memiliki kesempatan untuk berkolaborasi dengan sesama visioner, bertukar pikiran, dan mengembangkan solusi inovatif yang berpotensi merevolusi bidang healthcare end to end. Tantangan yang dihadapi sangat kompleks, tetapi dengan bekerja sama, kita dapat menemukan jalan inovatif ke depan,” tambahnya.
Bio Farma x MIT Hacking Medicine ini merupakan kompetisi yang bersifat global kepada siapa pun yang mempunyai potensi problem solving di bidang healthcare.
- Belasan Murid JTS Kelapa Gading Raih Medali Emas & Piala di Tournament of Champions 2024
- Kompetisi Dahua Technology Digelar Untuk Membangun Teknisi Keamanan yang Kompetitif
- Ancaman TBC Melonjak, Pencegahan dan Pengobatan Harus Jadi Fokus
- Mayapada Breast Clinic jadi Layanan Terpadu untuk Kanker Payudara
- HUT Ke-60 Golkar, Ahmad Irawan Gelorakan Semangat dan Gaya Hidup Sehat
- Danone Indonesia Perkuat Peran Bidan sebagai Garda Terdepan Kesehatan Keluar