Bio Paulin Ternyata Lebih Pilih PSGC Ciamis Ketimbang PSMS Medan

Bio Paulin Ternyata Lebih Pilih PSGC Ciamis Ketimbang PSMS Medan
Bio Paulin. Foto: sumeks.co

jpnn.com, MEDAN - Pemain naturalisasi, Bio Paulin yang menjadi incaran PSMS Medan hampir dipastikan gagal merapat ke Medan. Pasalnya, klub Liga 2 yang juga mengincarnya, PSGC Ciamis, sudah lebih dulu mendapatkan tanda tangan Paulin, meski belum diperkenalkan secara resmi oleh klub.

Seperti diberitakan sebelumnya, Manajemen PSMS Medan sudah sempat menjalin komunikasi intens dengan eks Sriwijaya FC itu.

Dalam klausul kontraknya, Paulin menginginkan sejumlah fasilitas seperti rumah dan kendaraan, selama membela Ayam Kinantan. Karena diketahui sang stoper bakal membawa keluarganya ikut serta.

Baca: Divonis 2 Tahun Masa Percobaan, Oknum Dosen USU Penyebar Hoaks Menangis

Sementara Pelatih PSMS Medan Abdul Rahman Gurning, mengaku belum tahu terkait kabar tersebut. Menurutnya, yang berhubungan langsung dengan Paulin adalah manajemen.

“Kabar terakhir yang saya terima, masih negosiasi. Kalau soal dia (Paulin) sudah ke PSGC, belum ada informasi. Yang berkomunikasi langsung kan manajemen,” ungkap Gurning, Kamis (23/5).

Namun Gurning mengaku, tak jadi masalah besar, jika memang akhirnya PSMS Medan gagal mendapatkan tanda tangan Paulin. Menurutnya, pemain berhak memilih klub mana saja yang dia inginkan.

“Tak jadi masalah. Tetapi, untuk saat ini belum ada cari pemain naturalisasi lagi. Belum dapat gambaran,” katanya.

Pemain naturalisasi, Bio Paulin yang menjadi incaran PSMS Medan hampir dipastikan gagal merapat ke Medan. Pasalnya, klub Liga 2 yang juga mengincarnya, PSGC Ciamis, sudah lebih dulu mendapatkan tanda tangan Paulin, meski belum diperkenalkan secara resmi o

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News