Bisa Mudik Lebaran, Istri Prajurit TNI AD: Terima Kasih Bapak Kasad

Jenderal Dudung menyampaikan terima kasih kepada berbagai pihak yang telah mendukung terlaksananya “Mudik Bersama Warga Mabesad”.
Antusiasme personel Mabesad yang mudik bersama terpancar dari wajah mereka yang sudah tidak sabar lagi untuk segera berjumpa dengan sanak keluarga di kampung halaman setelah dua tahun terakhir tidak dapat mudik Lebaran 2022,
"Alhamdulillah tahun ini kami sekeluarga dapat mudik merayakan Lebaran 2022 di kampung halaman. Sudah dua Idulfitri kami tidak pulang mudik,” kata Dewi istri dari Serka Imam yang akan mudik ke Solo, Jawa Tengah.
Dia pun mengucapkan terima kasih kepada Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman yang telah memfasilitasi mudik bersama tersebut. “Terima kasih kepada Bapak Kasad yang telah memfasilitasi kami untuk mudik Lebaran 2022 bersama-sama," ungka Dewi. Acara pelepasan mudik bersama ini dihadiri Wakasad, Irjenad, para Asisten Kasad, dan Kadispenad. (antara/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Istri prajurit TNI AD menyampaikan terima kasih kepada Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman. Mereka bersyukur bisa mudik Lebaran ke kampung halaman.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
- TNI AL Menggagalkan Penyelundupan 7 Calon PMI Ilegal ke Malaysia
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Arena Judi Sabung Ayam Digerebek Polisi, Pemain Sudah Tidak di Lokasi
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- UI Tidak Undang TNI Hadir ke Acara Mahasiswa di Pusgiwa
- GM FKPPI Tegaskan Komitmen Jaga Demokrasi di Tengah Transformasi Peran TNI